Cara Mengembalikan Data yang Hilang Di Flashdisk



Share Pengalaman - Hai gaes! Jumpa kembali kita pada postingan kali ini yaitu tentang cara mengatasi data yang hilang di flashdisk yang pastinya data dalam flashdisk yang hilang karena diserang virus bukan dihapus sendiri dengan sengaja.

Oke teman-teman, Untuk cara mengatasi flashdisk yang menghapus data karena terkena virus sangat mudah dan juga mudah untuk teman-teman pahami. Kita cuma memamfaatkan sebuah tool windows yaitu CMD (Command Pront). Oke teman-teman langsung saja kita masuk pada cara mengatasinya:

Baca Juga:
- Cara Membakar Iso Windows 7 Di Flashdisk
- Cara Menambahkan Ram PC Dengan Flashdisk

Cara Mengatasi Flashdisk Terserang Virus dan Menghilangkan Data


  1. Pertama-tama silahkan kalian buka program CMD dengan cara Klik Star ketikkan CMD dan langsung tekan enter.
  2. Selanjutnya setelah CMD atau Command sudah terbuka silahkan ketikkan "Diskpart" tanpa tanda petik.
  3. Selanjutnya ketikkan huruf drive flashdisk di cmd Contohnya nama flashdisk kalian Toshiba (j:) maka ketikkan saja huruf j: dan tekan saja enter jika sudah.
  4. yang terkahir silahkan ketikkan attrib -s -h *.* /s /d dan langsung tekan enter.

    Oke teman-teman sekarang silahkan cek kembali isi drive flashdisk kalian apakah sudah kembali data yang hilang tadi, tapi saya yakin data kalian sudah kembali seperti semula. Smapi disini dulu artikel tentang cara mengatasi data yang hilang di flashdisk yang terkena virus, semoga bermamfaat dan selamat melanjutkan aktivitas.

    Update October - 17 - 2017

    Nah, jika langkah diatas tidak jitu untuk pc/laptop kalian, kalian boleh mencoba cara yang kedua ini. Sebenarnya cara yang sebelumnya juga sama dengan cara dengan cara yang ini, cuma tidak mengetik pertintah "Diskpart" saja. Untuk lebih detail silahkan lihat caranya di bawah ini.

    1. Silahkan buka CMD atau dengan cara tekan tombol windows+R dan ketikkan CMD lalu enter.
    2. Selanjutnya silahkan ketikkan huruf dari flashdisk kalian misalnya toshiba(j:) maka ketikkan J: dan tekan enter.
    3. Selanjutnya silahkan ketikkan ATTRIB *.* -S -H -R /S /D dan tekan enter.

    Sekarang silahkan cek flashdisk kalian apakah file sudah kembali, jika belum silahkan eject dulu flashdisk kalian Dan hubungkan kembali dan cek.

    Sekian dulu untuk cara mengembalikan data yang hilang di flashdisk update kedua. Semoga bermamfaat dan semoga sukses.


    Related Posts

    Posting Komentar

    Subscribe Our Newsletter